Belajar Mencari Dollar Di BLOGVERTISE

Respons: 4 comments

sambores.blogspot.com

REF#7

Dalam posting kali ini saya akan menjelaskan cara bergabung dengan broker review yang bernama Blogvertise.com. Di blogsvertise kita dibayar tiap bulan sejak review dikerjakan.Jadi tidak ada minimum payout. Blog dari blogspot seperti di hadapan anda ini bisa juga bergabung.

Blogsvertise adalah sebuah situs periklanan yang mempekerjakan blogger untuk menulis review tentang website bisnis dan situs pemasang iklan lalu membayar kita untuk setiap tulisan review yang disetujui. Sumber pembayarannya dari sebagian besar dana pemilik website bisnis maupun pemasang iklan.


Program ini menjadi broker antara pelaku bisnis dan pemasang iklan dengan blogger, yang memungkinkan para blogger untuk menghasilkan uang dari blog sedangkan pebisnis dan pemasang iklan mendapatkan lebih banyak kunjungan ke situs Web mereka melalui kunjungan langsung maupun melalui peringkat yang lebih baik di mesin pencari.

1. Anda punya blog ber PR atau belum ber PR
2. Anda Daftar di blogvertise.com
3. Submit Blog Anda di sana
4. Tunggu sampai blog anda di terima (biasanya ada 3 keputusan, Ditolak, Diterima Approved, Diterima dalam 'Probation status')
5. Jika status Diterima Approved blog agan siap menerima Job dengan bayaran beda-beda
6. Jika Dapat job agan akan dapat detail Job harus gimana
7. Bentuk Jobnya adalah agan mereview/menulis dan posting berupa artikel di blog agan sesuai permintaan yang ngasih Job dengan waktu yang ditentukan
8. Job dikerjakan dengan Menulis artikel sesuai permintaan yang ngasih job bisa tulis Sendiri atau Beli artikel ke content writer. Posting deh di blog agan
9. Submit URL postingan agan di form yang disediakan sebagai laporan bahwa kita sudah mengerjakan job
10. Tinggal nunggu kurang lebih 1 bulanan dollar masuk ke rekening paypal kita sesuai dengan nilai job yang tertera

Tips agar cepat disetujui dan banyak job di Blogsvertise
1. Pilih kategori yang banyak pemasang iklannya seperti Health, Travel dan Entertainment
2. Lakukan update blog sesering mungkin.
3. Login ke Blogsvertise sesering mungkin, Blogsvertise menyarankan 2 kali seminggu.
4. Tingkatkan Pagerank blog karena ini merupakan parameter yang paling banyak dilihat pemasang iklan maupun 
Blogsvertise agar mendapat backlink dengan PR tinggi. 
5. Daftarkan blog anda hanya bila PR-nya sudah 2 atau lebih.
6. Tingkatkan alexa rank anda karena menunjukkan ramai tidaknya pengunjung blog anda yang menjadi parameter lain dari pemasang iklan.
7. Tolak atau terima tugas yang diberikan, jangan sampai tidak ada respon yang menyebabkan Blogsvertise menganggap partisipasi kita rendah.
8. Cek tugas sisa yang ditolak oleh blogger lain atau sudah kadaluarsa dari blog lain. Tugas ini diinformasikan dalam bentuk ikon di samping daftar blog yang sudah disetujui.

 
Description: Belajar Mencari Dollar Di BLOGVERTISE Rating: 3.5 Reviewer: SAMBORES ItemReviewed: Belajar Mencari Dollar Di BLOGVERTISE

4 comments:

  1. pengen nanya nih gan, kalo disclaimer url itu buat apa ya??
    yang ada di account kita itu??
    kebetulan saya udah bergabung di sana..

    ReplyDelete
    Replies
    1. menurut defenisi aku sich itu kaya semacam pernyataan bahwa blog kamu bisa dipasang i sama iklan maupun produk dari pihak pengiklan. seperti disclosure policy atau privacy. thank dah mampir

      Delete
  2. Trimakasih gan informasinya, Tapi saya masih bingung apa yang harus di isi untuk disclaimer url nya ?

    ReplyDelete
  3. Kl grab bag task itu adanya jam brp saja ya?

    ReplyDelete

Terima Kasih Atas Komentar Anda

Copyright © Bengkel SMK berbagi informasi dan tutorial

Designed By: Habib Blog